Kutub Selatan Mencair, Bongkahan Es
Raksasa Terdampar di Australia !!
Kurang lebih Seminggu yang lalu Australia dikejutkan
dengan terdamparnya gunung es berdiameter raksasa di wilayah perairan
Australia. Bongkahan es raksasa tersebut diperkirakan berasal dari kutub
selatan. Bagaimana bisa??
Kita mengetahui "Global Warming" memang
memberi pengaruh besar terhadap kehidupan dan bumi kita terlebih dalam 10 tahun
terakhir. Tapi siapa yang menyangka kalau dampak besarnya sudah bisa terlihat
sangat jelas sekarang. Memang dalam beberapa tahun terakhir sangat banyak
dampak-dampak luar biasa dari Global Warming, seperti meningkatnya suhu global
secara drastis, cuaca dan iklim yang semakin kacau dan sulit untuk diprediksi, El-nino
yang semakin sulit untuk diatasi, meningkatnya permukaan laut, dll.
Namun dampak terbesar yang baru saja terjadi akhir-akhir ini adalah
terdamparnya gunung es di perairan Australia. Berikut keterangan yang saya
kutip dari kompas.com
23 November 2009
Bongkahan es raksasa yang jumlahnya ratusan bergerak
dari Antartika menuju pulau-pulau di Selandia Baru. Bongkahan es yang besarnya
seperti stadion itu dikhawatirkan Pemerintah Selandia Baru mengancam pelayaran.
Hasil pemotretan satelit menunjukkan, bongkahan besar es baru saja melewati
kawasan pulau Auckland dan menuju pulau utama South Island, sekitar 450
kilometer arah timur laut.
"Peringatan berlaku bagi semua kapal di kawasan
itu agar waspada terhadap keberadaan bongkahan es," kata juru bicara
kelautan Selandia Baru, Ross Henderson, seperti dilaporkan AFP. Keberadaan
bongkahan es dalam kelompok besar itu disampaikan ahli gletser dari Divisi
Antartika Australia.
Mereka terus memantau pergerakan bongkahan-bongkahan
es tersebut. Menurut mereka, bongkahan es itu merupakan bagian dari bongkahan
raksasa yang Oktober lalu terlihat di sekitar Pulau Macquarie, Australia.
Saat itu, dua bongkahan besar—yang pertama selebar dua
kilometer dan kedua sebesar stadion olimpiade Beijing terpantau di sana.
Sementara itu, yang terpantau menuju Selandia Baru hari Senin lalu sudah
terpecah-pecah dalam berbagai ukuran.
Beberapa di antaranya memiliki lebar 200 meter.
"Semua berasal dari satu bongkahan besar, yang mungkin luasnya 30-an
kilometer persegi di Antartika sana," kata salah satu ahli gletser, Neal
Young. Meningkatnya suhu global dan muka laut karena pemanasan global dituding
sebagai penyebabnya.
Setelah tiga tahun Menurut Neal Young, bongkahan es
dalam jumlah besar terakhir terlihat mengapung di dekat Selandia Baru pada tahun
2006 lalu. Saat itu, hanya berjarak 25 kilometer dari garis pantai—kejadian
pertama setelah tahun 1931.Ia yakin akan semakin sering melihat kejadian serupa
bila suhu global terus meningkat.
Sejumlah ahli tidak yakin akan hal ini. Berkurangnya
luasan es Antartika di Kutub Selatan telah teridentifikasi beberapa tahun
terakhir. Namun, berkurangnya lapisan es di kawasan Antartika timur dalam
jumlah besar, selama tiga tahun terakhir, dinilai para ahli sebagai
"kejutan". Tidak seperti lapisan es di Antartika barat, yang selama
ini dikenal rentan dan tidak stabil, lapisan es di Antartika timur dikenal
sangat stabil.
Menurut kutipan diatas kutub selatan mulai mencair dan
bongkahan2 esnya memasuki kawasan Australia. Yang membuat saya terkejut adalah
Belum lama ini sebuah foto satelit menangkap sebuah bongkahan dari pecahan
gunung es di Antartika (Kutub Selatan) telah hanyut hingga menuju perairan
Australia sekitar Macquarie Island di ikuti 100 potongan es kecil menuju arah
Selandia Baru.
Diperkirakan bongkahan es yang ditandai lingkaran merah pada gambar diatas
adalah bongkahan es yang terdampar di perairan Australia baru-baru ini.
Besarnya bongkahan gunung es yang larut terbawa arus tersebut setara dengan 2
kali luas Hongkong. Ukurannya inilah yang membuat saya terkejut, bayangkan 2x
ukuran Hongkong?!.
Seorang Ahli Gunung Es Glaciologist Neal Young dikutip
AFP mengatakan hal ini pernah terjadi dahulu kala, namun saat ini siklus ini
terjadi kembali. Hongkong Memiliki Luas 49 km persegi, sedangkan bongkahan
gunung es tersebut memiliki panjang hingga 19, 2 (hampir 20 km) dengan lebar 5
km.
Untuk lebih jelasnya lagi berikut saya berikan
beberapa gambar yang bisa saya peroleh.
Gambar diatas adalah gambar bongkahan es raksasa yang
baru2 ini terdampar di perairan Australia
Gambar diatas adalah bongkahan es tersebut yang
diambil dari satelit
Nah, ini dia yang membuat kita warga Indonesia patut merasa cemas. Jika
dilihat dari jalurnya seperti gambar diatas, bukan tidak mungkin jika suatu
saat bongkahan2 es tersebut memasuki perairan Indonesia dan menyebabkan dampak
yang negatif.
Sumber :
http://www.akhirzaman.info/tanda-akhir-zaman/2012/1844-es-kutub-utara-benar-benar-mencair-.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar