Minggu, 10 April 2011

Tugas Softskill - Bab.5 Dana APBN (1)


Bappenas: Dana APBN Sepertiga Untuk Daerah

Jakarta, CyberNews. Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) menyatakan pemerintah sudah menyusun prioritas pembangunan di daerah yang akan mendapatkan dana APBN dengan menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas).
Bahkan, daerah sudah mendapatkan sepertiga dana APBN melalui dana perimbangan seperti Dana Alokasi Umum (DAU), Dana Alokasi Khusus (DAK), dan Dana Bagi Hasil (DBH). "Porsi alokasi bukan ngga adil, ada beberapa prioritas dan lokasi yang perlu mendapat perhatian. Dana yang didaerahkan dalam APBN sudah sepertiga dari APBN," kata Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Armida Alisjahbana.
Menurutnya, selain melalui dana perimbangan alokasi dana ke daerah juga disalurkan melalui anggaran kementerian/lembaga (k/l).
Armida enggan berkomentar lebih lanjut terkait usulan dana aspirasi sebesar Rp 15 miliar per daerah pemilihan sebagaimana diusulkan Fraksi Golkar. Pasalnya, hal itu masih menjadi wacana dan belum tentu benar-benar diluluskan.
Dia menilai, Bappenas menangkap usulan tersebut sebagai perhatian lebih dari Anggota DPR agar aspirasi di daerahnya semakin terakomodasi. "Ada daerah-daerah perlu percepatan pembangunan, sekarang tinggal kita dudukan mekanisme yang memungkinkan seperti apa. Kalau kami menyalurkan melalui program-program dan mekanisme yang ada," jelas Armida.
Misalnya, tambah dia, anggaran infrastruktur daerah bisa disalurkan melalui anggaran Kementerian Pekerjaan Umum atau melalui Dana Alokasi Khusus. Apalagi, selama ini Kementerian PU pun sudah melakukan koordinasi regional untuk penentuan lokasi pembangunan infrastruktur.
Belum lagi, program pengentasan kemiskinan melalui Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri. "Kita salah satu program prioritas atau visi antara lain dari aspek keadilan, antar daerah perspektif pembangunan. Bagaimana yang ketinggalan lebih cepat, sudah ada program-program untuk mempercepat," jelasnya.
Prioritas belanja, tambahnya, sudah ditetapkan dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP). Sektor yang mendapat anggaran besar, paparnya, antara lain pembangunan infrastruktur untuk PU, Perhubungan (transportasi), dan energi.
Sumber : http://suaramerdeka.com/v1/index.php/read/news/2010/06/08/56458/Bappenas-Dana-APBN-Sepertiga-Untuk-Daerah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar